Notification

×

Iklan

Iklan

Bendungan Yang Beralih Fungsi Area Lahan Pertanian

Jumat, 12 Oktober 2018 | Oktober 12, 2018 WIB Last Updated 2021-08-28T10:34:02Z
Bendungan Yang Beralih Fungsi Area Lahan Pertanian - Hallo Sobat Bangun Pertanian, kali ini kami akan memberikan seputar informasi yang sangat menarik untuk kalian baca dengan judul Bendungan Yang Beralih Fungsi Area Lahan Pertanian, semoga dengan adanya informasi yang kami berikan dapat menambah referensi kalian untuk meningkatkan pertanian yang berkelanjutan. Semoga artikel yang kami tulis dapat anda pahami, selamat membaca!!

Baca juga



Musim kemarau yang biasanya menjadi momok untuk para petani khususnya petani padi namun kondisi ini berbeda dengan para petani di salah satu desa, tepatnya di desa kamojojing, bungur sari . musim kemarau justru bisa menjadi berkah tersendiri untuk memulai membuka area persawahan, area persawahan ini merupakan salah satu bendungan yang terdapat di daerah tersebut.

Jika musim kemarau tiba bendungan tersebut akan mengering dan para petani memulai untuk proses penggarapan sawah- sawahnya , namun kondisi ini sangat berbeda dengan area persawahan yang berada di seberang daerah persawahan ini, rumput-rumput tampak mengering semua ini terjadi akibat musim kemarau, tanah –tanahpun mulai tampak retak-etak di area persawahan tersebut dan tanah tentu akan menjadi tandus.

Bila di area persawahan yang kering tersebut merupakan jenis persawahan tadah hujan jadi hanya bisa di tanami ketika musim hujan tiba tetapi berbeda dengan sawah yang sekarang di bahan, sawah justru akan pas untuk di tanaman di musim sekarang.

Namun walaupun area persawahan ini air yang ada sudah nampak mengering namun kondisi ini belum bisa di tanami hingga 100% untuk mulai di garap secara keseluruhan , lumpur yang masih menebal di area persawahan tersebut  membuat area sawah belum bisa di tanami secara menyeluruh  untuk di tanami padi.

Mungkin sekitar 1-2 bulan kemudian area persawahan tersebut aru bisa untuk di lakukan proses penanaman , namun di sebagian area bendungan ini yang berada di pinggiran nampaknya padi yang di tanam sudah mulai tumbuh meninggi dan akan mulai nampak padinya.

Pada saat musim hujan area persawahan ini  tergenang air dan ini persis sekali dengan danau namun sedangkan pada musim kemarau bagaikan hamparan tanah kering yang tak pernah tersentuh oleh air.
Area ini hanya bisa di tanami 1 tahun sekali itupun bila kemarau yang terjadi cukup lama, terkadang petani tersebut harus rela merugi ketika padi yang di tanam belum sampai besar tiba-tiba hujan turun, tidak butuh waktu yang cukup lama  untuk menggenagi area persawahan ini , hanya butuh hujan semalam saja area persawahan ini akan tergenang oleh air yang meluap.

persawahan yang bersebrangan denga lokasi yng bebeda www.izhukabenq.blogspot.com


Namun lahan ini justru menjadi 2 fungsi ketika air meluap para petani memanfaatkan bendungan ini untuk di manfaatkan mencari ikan dan ketika musim kemarau  para petani mulai beraktifitas untuk menanam padi .

Kini musim kemarau telah tiba danlahan mulai nampak hampir mengering meski lumpur sisa air bendungan masih nampak menebal para petani mulai mempersiapkan untuk menggarap sawah yang hanya bisa di lakukan 1 tahun sekali ini.

Pada dasarnya area bendungan ini merupakan area persawahan namun karena di bangunnya tembok untuk bendungan persawahan tersebut akan tergenang ketika musim hujan telah tiba dan para petani pun tidak bisa menggarap sawahnya lagi.


Untuk memulai menggarap sawah , petani harus memulai dari awal lagi dengan membuat galengan- galengan baru untuk membatasi area persawahan  dari satu sawah ke sawah yang lain untuk masing – masing tiap- tiap petani yang akan memulai menggarap sawah tersebut.

Dengan begitu sawah tersebut baru bisa di gunakan untuk penanaman padi. Karena persawahan ini hasil dari bendungan yang mengering tentu banyak beraneka ragam sisa – sisa dari bendungan tersebut yang masih tertinggal di dalam lumpur.

Kebanyakan tanah yang timbul dari air sungai atau lainnya akan memiliki zat asam ang cukup tinggi untuk itu perlunya di lakukan pengolahan tanah yang cukup tinggi  dan tentunya harus benar- benar serius agar tanah bisa normal kembali dan bisa tumbuh subur di tanami padi. ( Baca ; Upaya Meningkatkan Kesuburan Tanah Pada Kondisi Lahan Tertentu    )


Memang  tidak semua tanah bekas sungai yang menumpuk bisa memiliki zat asam yang cukup tinggi bahkan sebagian tanah tersebut akan tumbuh subur namun kebanyakan tanah akan kurang subur dan yang memiliki kesuburan yang baik tentu jumbolah nya sedikit.

Itulah informasi tentang Bendungan Yang Beralih Fungsi Area Lahan Pertanian, Semoga artikel Bendungan Yang Beralih Fungsi Area Lahan Pertanian kali ini, bisa memberi manfaat untuk kalian. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
×
Berita Terbaru Update