Lahirkan Generasi Petani Melalui Gerakan Gemar Membaca - Petani dan Generasi Petani di butuhkan untuk melanjutkan proses budidaya proses bertani, generasi petani desa Kanreapia terus melangkah menjadi generasi yang cinta pendidikan dan gemar membaca. Dari kegiatan – kegiatan membaca membuat mereka terarah menjadi generasi petani yang gemar membaca.
Gerakan Cerdas Anak Petani , merupakan langkah mewujudkan Petani Literasi, kita membaca, aku membaca, kami membaca dan Petani membaca, Kegiatan belajar dan membaca di lakukan setiap hari minggu oleh anak - anak Petani Desa Kanreapia.
Kegiatan membaca menjadi arah masa depan pertanian Indonesia, karena melalui kegiatan ini masyarakat petani akan menjadi berwawasan, menguasai teknologi dan mengarah kepada pertanian yang ramah lingkungan yaitu bertani secara organic.
Banyak hal yang bisa berubah dari kegiatan Literasi Petani, baik pola pikir, cara budidaya dan cara pemasaran hasil pertanian, langkah – langkah menuju Petani Literasi kini di kembangkan di Desa Kanreapia Kecamatan Tombolo Pao Kabupaten Gowa Sulawesi Selatan.
Itulah informasi tentang Petani Literasi Petani Masa Depan Indonesia, Semoga artikel Petani Literasi Petani Masa Depan Indonesia kali ini, bisa memberi manfaat untuk kalian. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.